Pages

Kamis, 30 Juni 2011

SOTO UDANG PEDAS

BAHAN-BAHAN :
- 500gr udang yang sedang besarnya,kupas buang kepalanya
- 1liter air
- 3 lembar daun jeruk purut
- 2 batang serai,ambil putihnya iris tipis
- 2 bh tomat,potong tipis
- 2 bungkus kaldu ayam bubuk
- 20 lembar daun kemangi

BUMBU HALUSKAN :
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit
- garam secukupnya
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1cm kunyit
- 2cm jahe

CARA MEMBUAT
1. Rebus air bersama bumbu halus,daun jeruk,serai,tomat dan kaldu bubuk sampai mendidih
2. Masukkan udang, rebus dengan api kecil hingga bumbu meresap. angkat
3. Taburi dengan kemangi

0 komentar:

Posting Komentar